Rabu, 17 Februari 2010

Garis Besar Program Kegiatan OSIS MTs Al-Ikhlas

1. Pembinaan Ketakwaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa
  • Mengadakan Latihan Qiro'ah dan Pidato
  • Memperingati hari besar Islam
  • Melaksanakan perbuatan amaliah sesuai dengan norma agama
  • Mengadakan kegiatan lomba yang bersifat keagamaan
  • Menyelenggarakan kegiatan seni yang bernafaskan keagamaan

2. Pembinaan Kehidupan Berbangsa dan Bernegara
  • Melaksanakan upacara bendera pada setiap hari senin dan hari-hari besar nasional
  • Melaksanakan bakti sosial-masyarakat
  • Meningkatkan ketertiban, kerapian, kedisiplinan, dan tata tertib sekolah

3. Pembinaan Pendidikan Pendahuluan Belanegara
  • Mengadakan latihan pramuka
  • Mengadakan perkemahan pada akhir semester
  • Menggiatkan kedisiplinan dan keterampilan siswa dalam pendidikan kepramukaan melalui latihan dan perlombaan
  • Melaksanakan wisata siswa/study tour, pecinta alam, kelestarian alam dan lingkungan
  • Mempelajari dan menghayati semangat perjuangan para pahlawan bangsa (napak tilas)

4. Pembinaan Kepribadian dan Budi Pekerti Luhur
  • Mengadakan kegiatan bhakti sosial setahun sekali
  • Mengadakan kerja bakti di lingkungan sekolah setiap 2 minggu sekali
  • Memberikan bantuan kepada fakir miskin dan yatim-piatu
  • Memberikan bantuan terhadap korban bencana alam

5. Pembinaan Berorganisasi, Pendidikan Politik dan Kepemimpinan
  • Mengadakan latihan pengibaran bendera untuk hari senin
  • Melaksanakan kepemimpinan siswa
  • Mengadakan forum diskusi ilmiah
  • Mengadakan media komunikasi OSIS ( Buletin, Majalah Dinding dan Sebagainya )
  • Mengadakan pertemuan/musyawarah setiap sebulan sekali bagi semua pengurus OSIS

6. Pembinaan Keterampilan dan Kewiraswastaan
  • Meningkatkan usaha keterampilan tangan (hasta karya)
  • Meningkatkan penyelenggaraan perpustakaan sekolah

2 komentar:

semoga dgn adanya program" tsb..qta dpt lbih disiplin n teratur....
ooooooooooocccccccccccccceeeeeeeeeeee

semoga Al ikhlas smkn mju ja n alikhlas smkn terkenal d seluruh dunia..........

Posting Komentar